Solusi Anggrek Malas Berbunga
Ada beberapa faktor yg wajib diperhatikan untuk membuat anggrek rajin berbunga.
1. Pemilihan bibit unggul.
Perhatikan bulb yg sehat, bunga yg besar, warna yg cerah. Itu pertanda anggrek itu dalam kondisi prima. Belilah anggrek dari penangkar yg sdh dikenal.
2. Intensitas cahaya.
Anggrek memerlukan intensitas cahaya 50-70% tergantung jenis anggrelnya. Full sun akan membakar daun anggrek hingga berbercak hitam. Gunakan paranet untuk mengurangi cahaya langsung.
3. Kelembaban udara.
Kelembaban ideal 60-80 %. Utk menjaga kelembaban biasa digunakan nampan/wadah berisi air yg ditempatkan di bawah anggrek. Atau bisa juga pengabutan jika menggunakan rumah kaca.
Penyusunan rak juga berpengaruh. Hindari penyusunan yg bertingkat, karena mengurangi sirkulasi udara. Jika terpaksa atur jarak antara sekitar 1 m tingginya.
4. Media dan pot.
Media tanam di badi menjadi 2 yaitu media tanam organik dan media tanam anorganik.
Media yg ideal 2/3 bagian pakis utk menempel akar dan 1/3 batu bata utk sirkulasi udara dan juga drainage air. Pot yg baik adalah pot tanah liat yg berlubang banyak.
5. Penyiraman
Saat cuaca panas, penyiraman 2x sehari, sedang waktu hujan tidak perlu penyiraman. Waktu ideal:07-09 dan 15-17. Sebelum menyiram, raba media. Jika masih cukup lembab, jangan lakukan penyiraman. Siram medianya saja. Utk anggrek tertentu yg memiliki akar yg menjuntai, yg terbaik menyediakan wadah air atau kolam, hingga akar menyentuh air. Tidak perlu penyiraman lagi.
6. Pemupukan
Yg terpenting adalah pupuk ddn kandungan P tinggi. Pemupukan bisa dgn penyemprotan/digabung penyiraman. Atau bisa juga dgn tabur utk pupuk yg slow release.
7. Air kelapa dan ZPT
Penggunaan air kelapa akan meningkatkan volume akar dan kualitas daun dan tunas. Tunas baru/bulb baru akan mengeluarkan bunga. Pemakaian GA3 utk merangsang pembungaan juga bisa dilakukan.
8. Pengendalian hama dan penyakit.
Yg tersering adalah fungi dan bakteri. Gunakan fungisida dan bakterisida. Jgn tertukar2.
Fungisida biasa digunakan juga utk mensuci hamakan pot dan media tanam. Jgn lupa kita tinggal di tropis dimana banyak terjadi simbiosis antara jamur yg bisa mengganggu keprimaan anggrek yg kita punya.
Untuk Anda yang sedang ingin menanam Anggrek baca juga Panduan lengkap budidaya tanaman hias Anggrek. Semoga bermanfaat.